Gorontalo - Sejumlah mahasiswa tingkat akhir Program Studi Matematika dibekali kemampuan menghadapi dunia kerja dalam acara "Seminar dan On Campus Recruitment", selasa (29/11/2018). Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh UPT. Pengembangan Karir Universitas Negeri Gorontalo kepada mahasiswa tingkat akhir dan alumni yang telah siap terjun dalam bursa kerja.
Dalam setiap seminar dan on campus recruitment yang diselenggarakan, UPT Pengembangan Karir Universitas Negeri Gorontalo selalu menggandeng instansi yang terlibat kerjasama dengan UNG untuk memberikan pembekalan wawasan dunia kerja kepada mahasiswa atau alumni.
Pada kesempatan ini UPT Pengembangan Karir UNG menggandeng PT Esta Dana Ventura sebagai narasumber dan intitusi yang siap menggunakan SDM alumni UNG. Mahasiswa dan alumni yang terlibat dalam kegiatan ini dibekali pengetahuan tentang perkembangan dunia kerja dan tips menghadapinya, sekaligus memberi kesempatan job interview kepada alumni yang siap bergabung bersama PT Esta Dana Ventura.
Diharapkan melalui kegiatan ini, mahasiswa tingkat akhir mendapatkan wawasan yang luas serta bersiap menghadapi persaingan dunia kerja yang kompetitif dan bagi alumni dapat terjaring dalam dunia kerja melalui Job Interview yang di fasilitasi oleh UPT PKM Universitas Negeri Gorontalo. (R)
"Eksplorasi Topik Penelitian Pemodelan Matematika Ekologi" bersama Dr. Emli Rahmi, M.Si (Kelompok Keilmuan Matematika Biologi, Program Studi Matematika)
Kuliah Pakar: Quantum Computation an Alternatif Optimization bersama Prof. Benny Pinontoan Pakar Teori Graf dan Optimisasi Universitas Samratulangi.
PKKMB (Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru) Program Studi Matematika tahun 2022
Pameran Budaya Mahasiswa Prodi Matematika