Gorontalo - Agenda Kongres Nasional XV IKAHIMATIKA yang dilaksanakan di Universitas Gorontalo terus berlanjut. Setelah Grand Opening yang berlangsung di Auditorium Universitas Negeri Gorontalo (11/3/2020) pagi tadi, acara dilanjutkan dengan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Matematika tingkat nasional.
Kegiatan ini berlangsung di Ruang Sidang Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo yang dihadiri pemakalah dari berbagai kampus negeri dan swasta dari seluruh Indonesia.
LKTI ini merupakan hasil kerjasama HIMATIKA UNG dengan IKAHIMATIKA Indonesia, termasuk agenda final setelah melewati tahapan seleksi karya ilmiah selama beberapa pekan terakhir. Peserta yang mempresentasikan Karya Tulis Ilmiah adalah peserta terpilih yang telah melewati proses seleksi.
Tercatat pemakalah yang hadir pada kegiatan ini sebanyak 9 Kelompok terbaik yang berasal dari berbagai Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta. Bertindak sebagai Dewan Juri dalam kegiatan ini adalah Prof. Dr. Nurhayati Abbas, M.Pd, Nursiya Bito, M.Pd, Khardiyawan AY Pauweni, M.Pd, Resmawan, M.Si, dan Muhammad Rezky Friesta Payu, M.Si.
Berdasarkan hasil penilaian dewan juri dari aspek Karya Tulis Ilmiah dan Hasil Presentasi, IAIN Kediri mendapat nilai tertinggi, disusul Universitas Lampung dan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. []
"Eksplorasi Topik Penelitian Pemodelan Matematika Ekologi" bersama Dr. Emli Rahmi, M.Si (Kelompok Keilmuan Matematika Biologi, Program Studi Matematika)
Kuliah Pakar: Quantum Computation an Alternatif Optimization bersama Prof. Benny Pinontoan Pakar Teori Graf dan Optimisasi Universitas Samratulangi.
PKKMB (Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru) Program Studi Matematika tahun 2022
Pameran Budaya Mahasiswa Prodi Matematika